Babinsa Koramil Ganding Dampingi Penyaluran Bansos Sembako, BBM dan PKH

Sumenep, Jatim | suaranasionalnews.co.idKabar gembira bagi Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Program Keluarga Harapan (PKH), pasalnya menjelang akhir tahun, bantuan yang mereka nanti-nantikan mulai disalurkan oleh Kementerian Sosial.

Itu artinya Kemensos telah menyalurkan bantuan PKH yang terakhir di tahun 2022.

Bantuan PKH kali ini juga disalurkan bersamaan dengan bantuan sembako (BPNT) dan BLT BBM periode bulan Oktober, November dan Desember

Untuk penyaluran bantuan sendiri berlangsung di balai Desa Ganding Kecamatan Ganding, Kabupaten Sumenep kepada 511 KPM warga Desa Ganding. Kamis (24/11/2022).

Babinsa Koramil 0827/08 Ganding Serda Sunaryo mengatakan dalam mekanisme penyaluran bantuan, disalurkan melalui PT POS. menyediakan beberapa titik salur, diantaranya balai desa, kantor kecamatan, atau kantor POS di setiap kecamatan.

“Untuk bantuan di Desa Ganding kali ini berlangsung di balai Desa, hal ini bertujuan agar KPM tidak terlalu jauh dalam mengambil bantuan. Selanjutnya, KPM PKH datang ke titik salur tersebut dengan membawa undangan yang sebelumnya diberikan oleh aparat desa/petugas pos/pendamping PKH serta membawa KTP sebagai bukti bahwa penerima yang benar,” ujarnya.

Kemudian lanjut Serda Sunaryo “jika ada yang berhalangan hadir pada saat jadwal yang telah ditentukan, KPM PKH tersebut dapat mengambil setelah mendapat jadwal susulan dari pihak kantor POS yang informasinya akan disampaikan ke aparat desa dan pendamping PKH,” tambahnya

“Selain itu, untuk KPM lansia yang kondisinya sudah tidak memungkinkan lagi untuk mengambil bantuan di kantor POS, nanti bantuan tersebut akan diantar langsung oleh petugas POS ke rumah KPM dengan didampingi aparat desa dan pendamping PKH, dan kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban perekonomian mereka yang menerima bantuan,” imbuh Babinsa Serda Sunaryo. (Pendim 0827/Sumenep)