Giat Komsos, Babinsa Koramil Sapeken Karya Bakti Perbaiki Perahu Masyarakat

Sumenep | suaranasionalnews.co.idBabinsa Koramil 0827/19 Sapeken Sertu Hariyanto melaksanakan komunikasi sosial (komsos) bersama Bapak Jamal sekaligus membantu kepada Nelayan untuk perbaikan kapal di Dusun Ujung Pagerungan Desa Pegerungan Kecil Kecamatan Sapeken Kabupaten Sumenep. Madura, Jawa Timur, Rabu 12-8-2020.

Kepedulian sosial yang dilakukan Babinsa adalah sikap perhatian atau rasa peduli terhadap masyarakat nelayan untuk membantu mengatasi kesulitan yang dihadapi dengan tujuan kebaikan.

“Kami Babinsa membagi tugas, setelah apel pagi masing-masing ke desa binaannya. Disana kami melakukan sesuatu apa saja yang dibutuhkan masyarakat, yang intinya berbuat kebaikan mengatasi kesulitan, apapun itu, termasuk membantu nelayan seperti ini,” ujar Sertu Hariyanto.

Sementara Bapak Jamal yang merupakan pemilik perahu, salah satu warga Desa Pegerungan Kecil yang sehari-harinya berprofesi sebagai nelayan mengatakan, bantuan yang diberikan oleh TNI selama ini adalah untuk mengatasi kesulitan dan kesusahan rakyat.

Sertu Hariyanto sebagai motifator bagi para Nelayan guna membantu kesulitan warga binaan khususnya para Nelayan saat ini yang selalu menjadi kendala terhadap peralatan tangkap ikan yang dilarang  sehingga dampak dari Nelayan kecil yang merusak lingkungan.

“Itu yang kita harapkan, TNI menjadi pelindung masyarakat, membantu, memberikan motivasi, memang dari dulu Bapak TNI juga sangat dekat dengan masyarakat, bisa mengambil hati masyarakat,” pungkas Sertu Hariyanto. (Pendim 0827/Sumenep)