Peringatan HUT TNI ke- 77, Koramil Sebulu Bagikan Ratusan Paket Sembako Kepada Warga

Kutai Kartanegara | suaranasionalnews.co.id Ratusan warga di kecamatan Sebulu dapatkan paket Sembako yang dibagikan Koramil 0906-07/Sebulu Kodim 0906/Kutai Kartanegara (Kkr) di jalan Pemuda, desa Sebulu Ilir kecamatan Sebulu, Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) dalam rangkaian peringatan HUT TNI ke- 77 dijajaran Kodim 0906/Kutai Kartanegara. Selasa (11/10/2022).

Pembagian paket sembako kepada warga diserahkan secara simbolis oleh Danramil Sebulu Kapten Caj. Lexsy Picasouw, didampingi unsur Forkopimcam sebulu dan ketua Persit KCK ranting VIII.

Dalam keterangannya Danramil menuturkan “Setidaknya dalam Baksos yang digelar Koramil Sebulu kali ini ada 150 paket Sembako yang akan dibagikan, “Kami akan bagikan 150 paket Sembako hari ini kepada warga sebulu dalam rangkaian HUT TNI ke- 77 dijajaran Kodim 0906/Kutai Kartanegara” , tutur Danramil.

Dikesempatan tersebut Kapten Lexsy juga menjelaskan dalam peringatan HUT TNI ke- 77 jajaran Kodim 0906/Kutai Kartanegara melalui Koramil-koramil yang ada di kecamatan-kecamatan di kabupaten Kukar gencar melaksanakan Baksos, salah satunya Baksos yang dilaksanakan Koramil 0906-07/Sebulu hari ini, jelasnya.

Jumari Effendi (60), warga Sebulu Ilir mengaku senang mendapatkan bantuan paket sembako tersebut, “kami sangat senang dan terbantu dengan adanya kegiatan seperti ini dan juga kami berterima kasih kepada bapak-bapak TNI di Koramil Sebulu yang selalu ada ditengah masyarakat untuk membantu warganya”. (Dim 0906/Kkr)