Satlantas Polres Sumenep Peduli Korban Laka Lantas

Sumenep, Jatim| suaranasionalnews.co.id Berbagai cara telah dilakukan Polri untuk mencoba meringankan beban hidup masyarakat yang kondisi ekonominya menurun drastis karena terdampak Pendemi Covid 19.

Seperti halnya Polres Sumenep, melalui jajaran Satlantas menggiatkan bakti sosial berupa pemberian paket sembako pada warga tak mampu dan pekerja harian/informal serta membagikan menu buka puasa dan sahur.

“Kita mendukung penuh kebijakan pemerintah dalam penanganan pandemi Covid-19. Selain baksos kita juga menggelar program keselamatan yang diperuntukkan bagi para sopir, tukang becak hingga ojek pangkalan,” ungkap AKP. Deddy Eka Aprianto SH., Kasatlantas Polres Sumenep. Senin 18/05/2020.

Untuk kesempatan ini, Satlantas Polres Sumenep kembali menunjukkan empatinya dengan menggiatkan Baksos berupa pemberian paket sembako pada warga atau komunitas yang menjadi korban kecelakaan lalu lintas. Akibat mengalami Laka Lantas, ada diantaranya yang sampai kehilangan anggota tubuh bahkan nyawa.

“Korban kecelakaan lalu lintas merupakan salah satu dari mereka yang cukup merasakan dampak dari Pandemi Covid-19. Akibat kecelakaan tersebut tentu tidak bisa bekerja ataupun mencari nafkah bagi keluarganya, ditambah situasi pandemi covid-19 yang juga memaksa mereka untuk tidak banyak beraktifitas diluar rumah,” Ipda Suwandi, Kanit Laka Satlantas Polres Sumenep menambahkan.

Dijelaskan pula, ada sedikitnya lima orang korban Lakalantas yang mendapatkan bantuan berupa paket sembako yang berisi beras, minyak goreng, gula, mie instan, kecap dan satu box teh. Bantuan tersebut disalurkan pada warga yang pernah mengalami kecelakaan dan notabene secara ekonomi tidak mampu, cacat permanen, selain itu juga pada para janda yang ditinggal suaminya akibat Laka Lantas.

“Kami berupaya bagaimana bisa membantu dan meringankan beban masyarakat dalam menghadapi pandemi covid-19 ini utamanya kepada mereka yang menjadi korban kecelakaan lalu lintas,” ujarnya. (Die)