Babinsa Koramil 0827/20 Sapudi Sertu Mukhlas Bantu Masyarakat Dalam Pelayanan Kesehatan DTPK/ Dekonsentrasi di Puskesmas Gayam

Sumenep, Jatim – Babinsa Koramil 0827/20 Sapudi membantu kelancaran Kegiatan pelayanan kesehatan di Puskesmas Gayam yang bergerak dalam peningkatan akses pelayanan kesehatan di DPTK atau Dekonsentrasi oleh dokter dan team medis puskesmas Gayam Kec Gayam Pulau Sapudi Kab. Sumenep, Madura – Jatim. Kamis ( 07/11/19 ).

Kegiatan tersebut ditangani oleh dr. Hjah Ida, SM. Keb. dan team medis bidan serta para perawat puskesmas Gayam kepulauan Sapudi.

Warga masyarakat Gayam sangat antusias dan sangat bersyukur dengan adanya kegiatan tersebut.

Sertu Mukhlas babinsa Koramil Sapudi mengatakan, peningkatan akses pelayanan kesehatan yang dilakukan pihak Puskesmas Gayam sangatlah diharapkan olem masyarakat Gayam secara keseluruhan terutama bagi masyarakat yang perekonomiannya pas – pasan.

Karena menurutnya, kegiatan tersebut dapat membantu masyarakat dan memfasilitasi pelayanan kesehatan yang bergerak dalam akses peningkatan pelayanan kesehatan di DPTK atau Dekonsentrasi yang di derita masyarakat.

“ Kami beserta Babinsa Koramil 0827/20 Sapudi lainnya siap untuk membantu warga masyarakat kec. Gayam maupun Kec. Nonggunong dalam bidang kesehatan maupun lainnya, seperti sekarang dapat turut andil guna kelancaran dan mempermudah pelayanan kesehatan untuk masyarakat di Puskesmas Gayam”, ungkapnya

dr. Hjah Ida, SM. Keb juga mengatakan, kegiatan peningkatan akses pelayanan kesehatan di DPTK atau Dekonsentrasi untuk memberikan pelayanan prima pada masyarakat terutama yang terkena Dekonsentrasi.

Dan yang terpenting menurutnya, dapat selalu mengutamakan pelayanan kesehatan dalam akses peningkatan pelayanan kesehatan di DPTK atau Dekonsentrasi di Puskesmas Gayam ini.

“Saya harap dengan adanya kegiatan ini masyarakat Gayam dapat terhindar dari penyakit Dekonsentrasi”, ungkapnya. (Yud/Pendim)