Satlantas Polres Sampang Gencar Sosialisasikan Pelaksanaan Ops. Zebra Semeru 2019

Sampang – Jajaran Satlantas Polres Sampang giat laksanakan Operasi Rutin di sekitaran Monumen, yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran para pengendara R2 da R4 dalam mematuhi peraturan tata tertib lalu lintas. Selasa 15/10.

Dalam kegiatan yang dilaksanakan sekitar pukul 15.30 WIB tersebut, Kasat Lantas AKP. Anita Kurdi SH. SIK., memimpin langsung Ops dan melibatkan segenap anggotanya baik Tim Opsnal maupun Staf.

Dari Ops. tersebut petugas berhasil menjaring sedikitnya 63 pelanggar Lalin, dengan rincian: tanpa Sim 14 tilang, tanpa helm11 tilang, Pajak terlambat 9 tilang, Sabuk pengaman 6 tilangan, dan Kelengkapan teknis 7 tilang.

Kasat Lantas menjelaskan, Ops tersebut merupakan ajang sosialisasi pada masyarakat tentang akan dilaksanakannya Ops. Zebra Semeru 2019, yang rencananya akan dilaksanakan di akhir bulan Oktober 2019.

“Dalam waktu dekat Satlantas Polres Sampang akan menggelar Ops. Zebra Semeru 2019,” ungkap AKP. Anita Kurdi SH. SIK pada media ini.

Ia juga menghimbau pada masyarakat agar selalu membiasakan diri untuk mengecek kelengkapan pengemudi, membiasakan memakai helm standar SNI bagi pengendara R2.

“Sedangkan bagi pengemudi R4, selalu pakailah sabuk pengaman dan bawa kelengkapan surat surat kendaraannya, gunakan SIM sesuai peruntukannya dan wajib untuk mentaati rambu-rambu lalu lintas dimanapun berada,” terangnya panjang lebar. (Yunk)