Pastikan Kelayakan Raih WBK, Dirlantas Keimigrasian RI Tinjau Kanim Parepare

Parepare – Direktur Lalulintas (Dirlantas) Keimigrasian RI, Cucu Koswala berkunjung ke Kantor Imigrasi Kelas II Parepare Jalan Jenderal Sudirman, Kamis (31/10/2019).

Kunjungan yang didampingi Direktur Kerjasama Keimigrasian itu disambut oleh Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Parepare, Noer Putra Bahagia beserta jajaran.

Saat ditemui, Cucu Koswala mengatakan kunjungannya untuk bersilaturahmi bersama jajaran Kantor Imigrasi Parepare.

“Kami ingin melihat kesiapan mereka dalam memperoleh predikat Wilayah Bebas Korupsi (WBK) yang dicanangkan oleh pemerintah,” paparnya.

Berdasarkan pengamatannya, Cucu menilai Kanim Parepare sudah memenuhi beberapa kriteria persyaratan untuk meraih predikat WBK.

“Kantornya sudah bagus, layout kantor sudah baik, saya juga melihat kesiapan SDM sudah cukup baik mereka sudah siap dalam melayani masyarakat,” terangnya.

Lebih lanjut, Cucu juga memuji peningkatan inovasi modern dari Kanim Parepare yang menunjukkan transparansi.

“Penataan kantor yang cukup baik, menurut saya ini sudah menunjukkan aspek transparansi, antara petugas dan pemohon ini bisa saling melihat, tidak ada lagi sekat-sekat,” puji Cucu.

Tak hanya itu ia juga mengatakan Kanim Parepare adalah satu-satunya yang dikunjungi di Sulawesi Selatan, Ia berharap para petugas dapat memberikan pelayanan yang terbaik.

“Agar terus melakukan inovasi-inovasi untuk mempermudah pelayanan kepada masyarakat,” kata dia.

Sebelumnya, Direktur Lalulintas Keimigrasian dan Direktur Kerjasama Keimigrasian itu menghadiri acara Sosialisasi Pencegahan TKI Non Prosedural di Makassar. (Fajar Udin)