Sumenep | suaranasionalnews.co.id – Program Rumah Tinggal Layak Huni (RUTILAHU) yang merupakan salah satu sasaran fisik Staf teritorial Kodim 0827/Sumenep di wilayah Kabupaten Sumenep, dan pengerjaanya terus di lakukan. Rabu (29/7/20).
Pasiter Kodim 0827/Sumenep Kapten Inf Nanang Fadori mengungkapkan,” Pengedropan material terus dilakukan di titik-titik sasaran untuk memperlancar pekerjaan, namun dalam pendorongan material tidak semuanya mudah, ada beberapa tempat yang memasuki lorong sehingga material kayu maupun batu harus dipikul ke dalam oleh anggota dikarenakan kendaraan roda empat tidak bisa masuk sampai ke sasaran,” ungkapnya.
“Untuk mengejar target, khususnya di perehaban RUTILAHU, kita akan terus dorong material untuk keperluan pembangunan RUTILAHU di semua titik yang tersebar di beberapa kecamatan, untuk sementara ini material yang kita dorong adalah batu, pasir, semen dan kayu. Kendala yang kita alami adalah kondisi medan dan sasaran yang terpisah-pisah dan jauh, dan terkadang pengedropan tidemungkinkan untuk mobil masuk,” tutur Pasiter.
“Ini merupakan pengabdian TNI kepada masyarakat, dan sasaran fisik merupakan tugas dan tanggung jawab Kita sebagai Satkowil, meskipun medan dan cuaca yang kurang bagus tetapi itu bukan penghalang bagi kita. Kendala tersebut tidak menjadi hambatan bagi kami untuk menyelesaikan tugas sampai dengan waktu yang telah ditentukan, bahkan pada pelansiran material batu dan kayu kita rela menjadi kuli panggul. Kita akan terus melakukan pengedropan material ke sasaran,” pungkasnya. (Pendim 0827)