Menjelang HUT Bhayangkara ke 76, Kapolresta Deli Serdang Kombes Pol Irsan Sinuhaji,SIK,MH Berikan Bantuan Beasiswa Kepada Anak Yang Putus Sekolah di Tanjung Morawa

Deli Serdang | Menjelang Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke 76, Kapolresta Deli Serdang, Kombes Pol Irsan Sinuhaji, SIK, MH didampingi Waka Polresta Deli Serdang AKBP Agus Sugiyarso, SIK mengunjungi rumah seorang siswi SMK yang putus sekolah, Pada, Kamis, 6 Juni 2022 , Pukul 09.30 Wib.

Kapolresta Deli Serdang bersama Wakapolresta mengunjungi rumah seorang siswi SMK Irmawati (17) di Gang Santri, Dusun IV, Desa Tanjung Morawa B, Kecamatran Tanjung Morawa, Kabupaten Deli Serdang, Provinsi Sumatera Utara.

Irmawati merupakan putri dari pasangan Bapak Selamet Purnadi (54) dan Ibu Laminem, Irmawati seorang anak SMK yang terpaksa putus sekolah dikarenakan ketidak mampuan orang tuanya.

Kapolresta Deli Serdang, Kombes Pol Irsan Sinuhaji,SIK,MH yang mendapatkan kabar tentang adanya seorang anak yang putus sekolah tersebut pun langsung melangkahkan kakinya menuju kediaman anak tersebut.

Dengan didampingi Wakapolresta Deli Serdang dan bersama sejumlah personil lainya bersama Kanit Intelkam Polsek Tanjung Morawa, Iptu S. Pasaribu, Bhabinkamtibmas Polsek Tanjung Morawa B, Aiptu Joniharto, Kapolresta Deli Serdang tanpa ragu ragu langsung mengunjungi kediaman anak tersebut, Kapolres juga tak lupa membawa perlengkapan sekolah Irmawati.

“Saya bersama dengan Pak Wakapolres sudah berkunjung dan bertemu langsung dengan Irmawati (anak yang putus sekolah), kami juga bertemu dan berbincang bincang bersama kedua orang tuanya di rumah mereka, dimana orang tua anak tersebut menjelaskan bahwa mereka sudah tidak mampu untuk menyekolahkan Irmawati,” Ujar Kombes Pol Irsan Sinuhaji, Pria Jebolan Akpol 1999 tersebut.

Masi Kata Kapolres Kombes Irsan Sinuhaji, Setelah kami berbincang bincang dengan kedua orang tua Irmawati, kami pun menyampaikan bahwa kedatangan kami dari Polresta Deli Serdang – Polda Sumatera Utara adalah ingin memberikan bantuan berupa beasiswa dan kelengkapan sekolah kepada Irmawati supaya anak tersebut dapat kembali kembali melanjutkan pendidikan di sekolah yang sebelumnya.

“Saya sangat prihatin, apalagi kalau sampai Irmawati tidak bisa melanjutkan sekolahnya karena terkendala biaya, apalagi di sekolah kami mendapatkan informasi bahwa Irmawati merupakan anak yang disiplin dan berprestasi di Sekolah, maka dari itu kami dari Polresta Deli Serdang memfasilitasi biaya beasiswa sekolah Irmawati serta keperluan sekolah berupa tas dan kelengkapan lainya,” Ujar Mantan Kapolres Oku Palembang tersebut.

Tak hanya berkunjung keruamah Irmawati dan berbincang bincang bersama kedua orang tuanya, Kapolresta Deli Serdang yang didampingi Wakapolresta dan sejumlah personil lainya usai berbincang bincang juga langsung mengantarkan Irmawati berangkat ke sekolah yang berada di SMK Yayasan Pendidikan Tamora 1 jalan Tanjung Morawa Pekan Kecamatan Tanjung Morawa Kabupaten Deli Serdang untuk kembali dapat belajar dan melanjutkan pendidikanya.

Sesampai di sekolah Pihak sekolah Yayasan Pendidikan Tamora 1 bersama Kepala Sekolah Buk Riri Media Putri SPd MPD menyambut Irma Wati bersama Kapolresta dan Wakapolresta Deli Serdang dengan sangat baik.

Orang tua kandung dari Irmawati, Bapak Selamat Purnadi dengan terharu mengucapkan terimakasih Kepada Bapak Kapolresta Deli Serdang Kombes Pol Irsan Sinuhaji,SIK,MH yang didampingi Wakapolresta Deli Serdang AKBP Agus Sugiyarso, SIK.

“Kami berterima kasih sekali kepada Pak Kapolresta dan Pak Wakapolresta karena sudah membantu murid kami/siswi kami Irma Wati, benar Irma Wati ada menunggak iuaran sekolah dan kami sebelumnya sudah menyarankan,Karena orang tua Irma Wati belum sanggup melunasi iuran, kami juga memberi solusi dan saran untuk tunggakan iuran juga boleh di cicil, Karena saya tau keluarganya juga tergolong keluarga yang tidak mampu,” terang Kepala sekolah diruangan kantornya.

Selamet Purnadi sang Ayah dari Irmawati dengan mata berkaca kaca menjelaskan, saya sangat berterimakasih kepada Bapak Kapolresta Deli Serdang Kombes Pol Irsan Sinuhaji,SIK,MH bersama seluruh personil yang ikut, datang dan membantu kami sekeluarga dan yang juga ikut membantu dan mengantarkan agar anak saya Irmawati dapat kembali bersekolah melanjutkan pendidikan nya, semoga Bapak Kapolresta Deli Serdang bersama keluarga diberikan kesehatan dan di sukseskan dalam karirnya dan semoga Allah yang akan membalas semua kebaikan Bapak Kapolresta Deli Serdang dan inilah Polisi yang sangat Presisi, Sekali lagi kami sekeluarga sangat mengucapkan banyak terima kasi pada Pak Kapolri, Kapolda Sumut dan Kapolresta Deli Serdang.

“Semoga bantuan yang kami berikan kepada Keluarga Irmawati bisa bermanfaat bagi seluruh keluarganya, termasuk Irmawati sendiri, Mari kita memberikan bantuan dan prihatin kepada generasi penerus bangsa yang lemah ekonominya,” Pungkas Mantan Kapolres Mandina – Polda Sumatera Utara Kombes Irsan Sinuhaji,SIK,MH. (Leo)