Mencegah Penyebaran Covid-19, Kodim 0827/Sumenep Adakan Penyemprotan Disinfektan Di Kantor Dan Perumahan

SUMENEP – bertempat di Makodim 0827/Sumenep jalan Kesatrian No l Kecamatan Kota Kabupaten Sumenep. Petugas kesehatan Kodim Serma Supandi bersama anggota kodim lainnya adakan penyemprotan Disinfektan di area perkantoran Dan Rumah dinas dalam upaya mencegah Penyebaran covid-19 yang samapai saat ini masih terus berlangsung. Senin (12/7/2021).

Kita tau bersama dalam proses penyebarannya virus tersebut sangat mudah, cepat dalam penyebarannya dan sudah meluas kebeberapa daerah di wilayah  indonesia, kita harus waspada dan selalu mempersiapkan diri dengan tindakan pencegahan dengan berbagai cara. salah satu tindakan yang dapat dilakukan adalah Dekontaminasi.

Pemerintah pusat telah mengeluarkan edaran tentang pelaksanaan dekontaminasi diarea publik dalam situasi saat ini kita semua ikut terlibat dan diperlukan unsur koordinasi agar pencapaiannya optimal.

“Tujuan dari penyemprotan tersebut adalah meminimalisir penyebaran virus corona upaya lain yang dapat di lakukan selain penyemprotan adalah protokol kesehatan dengan selalu dengan cara menjaga pola makan, menetapkan pola hidup sehat dan bersih, memakai masker, mencuci tangan dengan menggunakan sabun, bilas dengan air mengalir, jaga jarak, jauhi kerumunan dan jangan sering berkumpul dalam jarak sangat rapat,” tegas Serma Supandi.

 

 

“Dandim 0827/Sumenep Letkol Inf Nur Cholis A. Md mengatakan, Ia membernerkan apa yang dilakukan Tim kesehatan Serma Supandi yang bekerja sama dengan satgas PPKM Melaksanakan penyemprotan disinfektan di tempat-tempat keramaian, seperti masjid, Perkantoran dan Rumah dinas Kodim 0827/Sumenep semua itu di lakukan demi memutus penyebaran virus corona,” tuturnya. (Pendim 0827/Sumenep)