Sumenep, Jatim| suaranasionalnews.co.id – Komandan Korem 084/BJ Brigjen TNI Herman Hidayat Eko Atmojo berserta rombongan ikut hadir dalam kegiatan Sertijab Dandim 0827/Sumenep, Dandim 0826/Pamekasan dan Dandim 0817/ Gresik yang ditempatkan di Pendopo Keraton Sumenep, Jl. Dr. Sutomo No. 6 Kelurahan Pajagalan Kecamatan Kota, Kabupaten Sumenep. Selasa 04/08/2020.
Sekira pukul 08.20 Wib, rombongan tiba di Makodim 0827 Sumenep dan disambut langsung oleh Komandan kodim 0827/Sumenep Letkol inf Ato Sudiatna, Kasdim 0827/Sumenep Letkol Inf R Hendro M, Perwira Staf Kodim 0827/Sumenep, Danramil Jajaran Kodim 0827/Sumenep, Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cab XLVI / 0827 Sumenep Ny. Laurensia Imelda dan banyak lainnya.
Dalam kesempatan tersebut Danrem sempat menyampaikan pada semua pihak agar terus menjaga kesehatan sebaik-baiknya. Apalagi saat ini masih pada pendemi Covid 19.
“Terus jaga kesehatan, sayangi keluarga, anak, istri maupun orang tua karena kita tidak tau pandemi covid 19 ini kapan berakhir dan dapat mengancam setiap saat,” pungkasnya.
Selanjutnya Danrem beserta rombongan menuju Pendopo Keraton, guna memimpin prosesi sertijab sejumlah pejabat perwira di lingkungan Korem 084/BJ.
Dalam sambutannya, Danrem ucapkan terimakasih pada pejabat Dandim yang lama, karena telah berhasil melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya, dan berharap pada pejabat baru agar terus semangat menambah kreasi serta profesionalisme untuk meningkatkan kemajuan Korem 084/BJ.
“Terimakasih telah maksimal dalam menjalankan tugas, dan saya harapkan bagi pejabat yang baru agar lebih semangat, berkreasi untuk memajukan Korem 084/BJ,” pungkasnya.
Di informasikan pula, sejumlah nama pejabat yang menjalani sertijab adalah :
– Dandim 0817/Gresik (lama) Letkol Inf Budi Handoko, S.Sos
– Dandim 0817/Gresik (baru) Letkol Inf Taufik Ismail S.I.P
– Dandim 0827/Sumenep (lama) Letkol Inf Ato Sudiatna
– Dandim 0827/Sumenep (baru) Letkol Inf Nurcholis, A.Md
– Dandim 0826/Pameksan (lama) Letkol Inf M. Efendi M, S.S.I.P
– Dandim 0826/Pamekasan (baru) Letkol Inf Tejo Baskoro.
(And, Pendim)