Pamekasan, Jatim – Kapolres AKBP Teguh Wibowo SIK resmikan dua bangunan ruang Satreskrim dan tempat pos pelayanan masyarakat yang baru selesai proses renovasi di Mapolres Pamekasan, Jawa Timur. Selasa 19/11.
Didampingi oleh 2 Polisi Cilik (Pocil) TK Kemala Bhayangkari, Najwa Yala dan Faza, Kapolres AKBP Teguh Wibowo SIK., lakukan gunting pita dan penandatanganan batu prasasti, kemudian dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng.
Kapolres Pamekasan mengungkapkan rasa syukur dan terimakasih pada semua pihak yang telah mendukung hingga pelaksanaan renovasi di lingkungan Mapolres Pamekasan bisa cepat terselesaikan.
“Alhamdulillah, hari ini kita telah meresmikan renovasi Gedung Satreskrim, seperti kita lihat bersama bahwa bangunannya, desainnya yang modern, sangat dan bagus yang tak kalah bagus dengan bangunan-bangunan milik Pemkab,” ujarnya.
Diharapkan pula, gedung Satreskrim ini akan memotivasi petugas dalam meningkatkan kinerja saat melaksanakan tugas.
“Semoga jadi penyemangat untuk lebih giat dalam rutinitas kerja, yang pastinya rejeki anggota Satreskrim makin lancar,” pungkasnya.
Kasat Reskrim AKP Andri menjelaskan, momen peresmian sengaja dilakukan pas bertepatan dengan serah terima jabatan (Sertijab), sehingga peresmian Gedung Satreskrim ini bisa dikatakan sebagai kenang kenangan dari Kapolres AKBP Teguh Wibowo SIK.
Menurut Kasat lagi, gedung tersebut merupakan fasilitas penunjang dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat yang berkaitan dengan pengayoman dan pelayanan publik.
“Oleh sebab itu, kita harus memberikan pelayanan yang maksimal dan terbaik kepada masyarakat khususnya bagi pencari keadilan. Terutama dalam hal penegakan hukum yang harus sesuai dengan prosedur,” tambahnya. (Yunk, Hen)