DPMD Sumenep Gelar Bimtek Aplikasi Siskeudes Ver. 2.0

Sumenep – Dalam rangka mengoptimalkan pengelolaan keuangan desa tahun anggaran 2019, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, menggelar pelatihan tentang Aplikasi Siskeudes versi 2.0. Senin 29/07.

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Sumenep Moh Ramli mengatakan, Bimtek Keuangan ini akan berlangsung selama tiga hari terhitung sejak hari ini Senin hingg Rabu yang diikuti para bendahara desa se Kabupaten Sumenep.

“Selama bimtek para peserta akan mempelajari teknis pengelolaan keuangan desa yang terintegrasi dengan perkembangan teknologi dalam bentuk aplikasi Siskeudes versi 2.0, serta bagaimana pengelolaan keuangan desa yang baik,” ujarnya.

Selain bendahara desa, dalam pelaksaan ini juga diikuti oleh satu orang staf kecamatan sebagai kepanjangan tangan dari Kabupaten yang bersentuhan langsung dengan bendahara di desa.

“Dari staf kecamatan juga dilibatkan, sebab mereka merupakan yang bersentuhan langsung dengan para pelaku di desa. Yang juga sebagai bentuk peningkatan kapasitas aparatur di tingkat kecamatan,” imbuhnya.

Menurutnya, sebagai pemateri selain ada dari internal Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) sendiri ada juga dari Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset (DPPKA) kabupaten Sumenep serta dari Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Provinsi.

“Saya berharap pelaksanaan bimtek ini dapat meningkatkan kemampuan bendahara desa dalam mengelola keuangan desa dan termasuk juga dalam penggunaan dan penyusunan laporan keuangan desa sebab kemajuan desa ditentukan oleh pengelolaan keuangannya,” pungkasnya. (riel/tim)