Dandim 0827 Sumenep, Letkol. Inf. Ato Sudiatna Semangat Dampingi Kunker Gubernur Jatim Ke Pulau Ra’as

Sumenep, Jatim| suaranasionalnews.co.id Komandan Kodim 0827 Sumenep, Letkol. Inf. Ato Sudiatna dan anggota Forkopimda Sumenep yang lain, ikut mendampingi Dra. Hj. Khofifah Indar Parawansa M.Si., selaku Gubernur Jawa Timur, dalam kegiatan Kunker Forkopim Prov terkait penanganan wabah Covid 19 di Kabupaten Sumenep. Sabtu, 02/05/2020.

Mengawali kegiatan Kunker tersebut, Gubernur Jatim bersama Ketua DPRD Jatim Kusnadi SH M.Hum, Pangdam V / Brawijaya Mayjen TNI Widodo Iryansyah S.Sos MM, Kapolda Jatim Irjen Pol Luki Hermawan, Panglima Koarmada II Laksda TNI Heru Kusmanto, Sekda Prov Jatim Dr. Ir. Heru Cahyono MM menyambangi Kantor Kecamatan Ra’as, yang kemudian dilanjutkan dengan peninjauan pada fasilitas Alkes yang tersedia di Puskesmas Ra’as.

Dalam kesempatan tersebut, Gubernur Jatim beri suport pada semua masyarakat yang ada di Kabupaten Sumenep, agar terus semangat, dalam menghadapi/melawan penyebaran Virus Corona 19.

“Pulau Ra’as sekarang sudah bisa dikatakan masuk dalam pasar global. Dengan adanya wabah covid 19, masyarakat Ra’as pasti sangat merasakan dampaknya. Namun hal tersebut jangan sampai membuat patah semangat, terus berjuang agar wabah pendemi covid 19 cepat berakhir,” ujar Dra. Hj. Khofifah Indar Parawansa M.Si.

Bupati Sumenep, DR. KH. A. Busyro Karim M.Si., mengungkapkan rasa syukur dan terima kasihnya pada gubernur, karena telah sudi untuk memperhatikan situasi dan kondisi masyarakat di Kabupaten Sumenep.

Selain itu, ia juga menyampaikan bahwa kondisi ekonomi masyarakat saat ini tengah terpuruk. Sebagai salah satu daerah penghasil garam rakyat, Kabupaten Sumenep benar – benar terpukul atas adanya Covid 19.

” Akibat Covid 19, perekonomian masyarakat Sumenep yang notabene sebagai petani garam jadi hancur total. Pasalnya harga garam saat ini turun drastis. Mari kita doakan bersama agar musibah ini cepat berakhir,” pungkas Busyro.

Ditambahkan pula oleh Dandim 0827 Sumenep, Letkol Inf. Ato Sudiatna, Kunker rombongan Gubernur Jatim ke kepulauan atau Kecamatan Raas sangatlah tepat. Banyak masyarakat kepulauan yang bekerja ke luar negeri, dan semenjak terjadi Pendemi Virus Covid 19 banyak TKI yang memilih untuk pulang kampung.

“Semenjak adanya wabah Covid 19, banyak TKI yang pulang kampung. Dan seperti yang diungkap bupati sebelumnya, para TKI lebih memilih pulang cepat tanpa mengikuti prosedur dari Disnakertrans. Biasanya mereka langsung menumpang kapal laut dari Pelabuhan Jangkar – Pelabuhan Ra’as,” ucap Dandim disela kegiatan penyerahan bantuan pada anak yatim dan para nelayan setempat. (Die)