Pelaksanaan Pilkades Juruan Laok Berakhir Ricuh

Sumenep, Jatim – Sejumlah desa yang melaksanakan Pilkades Serempak 2019 Kabupaten Sumenep ricuh, salah satunya pada pelaksanaan Pilkades di Desa Juruan Laok, Kecamatan Batuputih, Sumenep, Jawa Timur. Kamis 07/11.

Sejumlah warga yang diduga tidak puas pada pelaksanaan Pilkades tiba-tiba membuat kekacauan ditengah lokasi.

Kotak suara yang telah berisikan surat suara di hancurkan, bahkan beberapa tenda jadi sasaran hingga diratakan dengan tanah. Kejadian tersebut sontak membuat panik banyak warga, terutamanya pada wanita dan anak-anak.

Bukan itu saja, hampir seluruh kursi plastik yang disiapkan panitia hancur berantakan. Petugas keamanan yang berjaga-jaga disaat kejadian tampak kalah jumlah dan tidak mampu berbuat banyak.

Akibatnya, pelaksanaan Pilkades di Desa Juruan Laok harus terhenti total, dan semua panitia Pilkades memilih untuk meninggalkan lokasi.

AKP. Widiarti S. SH., Kasubag Humas Polres Sumenep saat dikonfirmasi belum bisa menjelaskan secara rinci kronologis kejadian. Sementara itu, ratusan personil gabungan dari Polres Sumenep dan Brimob sudah diterjunkan ke lokasi. (And)