Kapendam 1 BB : Saya Tidak Kenal MPSU Tidak Ada Kami Kerja Sama

Medan | suaranasionalnews.co.id — Mencuatnya kabar melalui sebuah media online bahwa salah satu perkumpulan yang mengaku bernama MPSU – Masyarakat Peduli Sumatera Utara bahwa bekerjasama dengan TNI seperti dilansir dari sebuah media online seperti dijelaskan oleh seorang pria yang mengaku bernama Mulya Koto / Muya Dharmawan .

“Bahwa Masyarakat Perduli Sumatera Utara (MPSU) bukan LSM melainkan merupakan organisasi perkumpulan yang bekerjasama proaktif (kemitraan) dengan Pemerintah, Eksekutif, Legislatif, dan Yudikatif, TNI, POLRI, BNN, KEJAKSAAN, Advokat, LSM, Ormas, Media, Swasta dan pihak lain yang saling menguntungkan serta tidak mengikat”

Menanggapai hal tesebut , Kami klarifikasi melalui selular kepada kapendam Kodam 1 Bukit Barisan mengenai ada nya statement tersebut . (Kapendam I/BB), Kolonel Inf Zeni Djunaidhi, SSos, MSi menjelaskan kepada wartawan bahwa sampai saat ini dirinya belum pernah bertemu dengan MPSU.

“ Mohon Maaf ya , Saya kapendam, saya belum pernah bertemu dengan MPSU . saya belum jumpa . sampai saat ini saya selaku kependam belum pernah bertemu , kalau MPSU menyebutkan hal itu mungkin itu forkopimda Sumut .

Ketika disinggung mengenai kerjasama yang menguntungkan di dalam statement MPSU tersebut , Kapendam Kodam 1 BB menjelaskan bahwa,” saya aja belum pernah jumpa . mungkin MPSU bermitra dengan semua intansi pemerintah . saya belum pernah bertemu dengan dia bagiamana saya mau menjelaskan .

“Silahkan aja cek kembali kepada MPSU . yang membuat statement itu adalah MPSU silahkan tanyakan kepada MPSU, silahkan Tanya ke instansi yang lain yang ada di statement MPSU tersebut , Beber Kapendam Kodam 1 Bukit Barisan. ( 4/8/2020) (Tim)